Identifikasi permasalahan pada toner laser

Identifikasi permasalahan pada toner laser


Printer laser merupakan tipe printer yang mencetak karakter di kertas menggunakan serbuk. Salah satu bagian yang penting pada proses pencetakan tersebut adalah katrid tonernya.Katrid toner terdiri dari bagian-bagian sebagai berikut :
- OPC Drum atau sering disebut drum saja.
- PCR, bagian yang langsung bersinggungan derngan drum  berbentuk karet bulat memanjang berwarna hitam.
- Wiper, berfungsi untuk menyapu sisa toner yang tidak dicetak.
- dr blade, berfungsi mengatur ketebalan toner yang menempel di magnet
- magnet, menarik serbuk toner dari tempat penampunganya.

Beberapa masalah yang sering dijumpai pada katrid toner misalnya :
- hasil cetak tidak merata, sebagian putih
- ada blok hitam dari atas ke bawah
- bercak-bercak hitam
- tulisan atau gambar tidak keluar sama sekali

Secara umum cara mengatasinya adalah dengan mengecek apakah tonernya masih cukup atau sudah kosong. Jika sudah mau habis maka perlu diisi dulu sambil membersihkan bagian-bagian katrid. Jika hasilnya masih belum memuaskan maka baru dirunut satu persatu dengan mengganti bagian yang dicurigai rusak.
Misalnya untuk hasil cetak tidak merata, hal ini bisa disebabkan toner habis atau PCR yang sudah rusak.
Untuk masalah ada blok hitam dari atas ke bawah, hal ini bisa disebabkan Dr Blade sobek atau juga PCRnya rusak.
Masalah munculnya bercak-bercak hitam biasanya dari Drum yang rusak sementara bila tidak ada gambar sama sekali perlu dicek per pengait (seperti pada katrid HP laser) sudah terpasang atau belum.


Keyboard Laptop

Keyboard Laptop
menyediakan keyboard laptop
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. DIMASKOMPUTER - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger